Selasa, 28 Desember 2010

RUMUS PENJUMLAHAN DAN PENGURANGAN

Rumus yang diperlukan dalam mengoperasikan penjumlahan dan pengurangan dalam jarimatika ada 2 yaitu TEMAN KECIL dan TEMAN BESAR.

TEMAN KECIL
teman-teman kecil yaitu dua bilangan yang jumlahnya 5. Mereka senang dapat saling menolong. Mereka tidak pernah berganti-ganti pasangan. Mereka setia dengan pasangannya. Mari kita kenali pasangan yang akrab ini.

Teman kecil 1 adalah 4
Teman kecil 2 adalah 3
Teman kecil 3 adalah 2
Teman kecil 4 adalah 1

Mereka akan segera datang menolong tanpa harus diminta.
Bingung ? Tidak mengerti sekarang, jalan terus saja, nanti juga paham..

RUMUS 1A : TEMAN KECIL DI PENAMBAHAN

+4 = -1+5 [ tambah 4 dioperasikan sebagai kurang 1 tambah 5 ]
+3 = -2+5 [ tambah 3 dioperasikan sebagai kurang 2 tambah 5 ]
+2 = -3+5 [ tambah 2 dioperasikan sebagai kurang 3 tambah 5 ]
+1 = -4+5 [ tambah 1 dioperasikan sebagai kurang 4 tambah 5 ]

Jangan keburu pusing. Dengan contoh, biasanya kita lebih mudah paham.

RUMUS 1B : TEMAN KECIL DI PENGURANGAN

-4 = +1-5 [ tambah 4 dioperasikan sebagai tambah 1 kurang 5 ]
-3 = +2-5 [ tambah 3 dioperasikan sebagai tambah 2 kurang 5 ]
-2 = +3-5 [ tambah 2 dioperasikan sebagai tambah 3 kurang 5 ]
-1 = +4-5 [ tambah 1 dioperasikan sebagai tambah 4 kurang 5 ]

TEMAN BESAR
Teman besar adalah dua bilangan yang jumlahnya 10. Mereka juga gemar menolong pasangannya dan tidak pernah berganti-ganti. Teman besar ini, kita sudah memakai kedua tangan untuk membedakan nilai tempat setiap bilangan.
Tangan Kanan sebagai tempat satuan dan Tangan Kiri sebagai tempat puluhan. Teman Besar akan muncul saat diperlukan, yakni saat operasi penambahan atau pengurangan dengan faktor angka antara 1-9.

Inilah Teman-teman besar kita, kenalan yuk..

Teman besar 1 adalah 9
Teman besar 2 adalah 8
Teman besar 3 adalah 7
Teman besar 4 adalah 6
Teman besar 5 adalah 5
Teman besar 6 adalah 4
Teman besar 7 adalah 3
Teman besar 8 adalah 2
Teman besar 9 adalah 1

Ingat, angka 1-4 adalah angka yang supel. karena mereka memiliki dua teman, yaitu TEMAN KECIL dan TEMAN BESAR.

Bagaimana cara membedakan penggunaannya?

* Untuk penambahan, lihat faktor yang ditambah. Kalau angka yang digunakan antara 6-9, berarti memakai TEMAN BESAR.Kalau antara 1-4 berarti memakai TEMAN KECIL.
* Untuk pengurangan, lihat faktor yang dikurang. Kalau angka yang digunakan 10 ke atas, berarti memakai TEMAN BESAR. Kalau 10 ke bawah, berarti memakai TEMAN KECIL.

3 komentar:

  1. saya indra dr makassar, saya sangat tertarik dengan jarimatika pnjumlahn n pngrangan,
    sampai2 saya mau angkat di tugas akhir kuliah tentang jarimatika,
    tp aku punya kendala, ini jarimatika cocok diajarin di kelas berapa, n gimana klo penjumlahan n pengurangan diatas 100, misalnya 82+34=116
    tolong dibantu ya...
    Thnks..

    BalasHapus
  2. ass ww, mas indra sebenarnya untuk menerangkan metode jarimatika ini kita harus ketemu langsung ...tetapi kami akan tetap coba ..silahkan attach url berikut http://l4mb4ng.wordpress.com/2009/06/25/jarimatika/

    BalasHapus